Tuesday, May 30, 2023
Motor brebet coba cek filter bensin motormu
Sunday, May 28, 2023
Motor Honda ngadat seperti habis bensin ini mungkin penyebabnya!
Salam brapzzz, halo brondes kali ini saya akan share pengalaman pribadi tentang motor saya yang tiba-tiba ngadat. Motor tempur saya sehari-hari ini awalnya berfungsi normal, tapi setelah jalan beberapa kilometer motor vario ini seakan mau mati. Dan benar saja beberapa saat motor kemudian mati, saya coba hidupkan kembali motor masih bisa hidup tapi jalannya harus pelan atau motor akan mati.
Saya bawalah ke bengkel langganan dan dicek semua satu persatu. Setelah semua dicek, ternyata sensor TPS (Throttle Positioning Sensor) motor ini sudah lecek, dol, atau rusak. Mungkin karena kebiasaan saya yang sering buka tutup gas secara mendadak membuat sensor ini ngambek :V.
Kemudian setelah belikan sensor TPS baru motor masih belum sembuh, tetap saja motor tidak bisa melaju seperti sebelumya. Kecewa karena performa tidak bisa seperti sebelum motor trouble, akhirnya saya beli lagi sensor TPS tetapi yang satu set dengan throttle body jatuhnya lebih murah daripada hanya sensornya saja.
Subtitusi Kampas ganda beat & vario bisa pakai Kampas ganda Suzuki nex
Saturday, January 26, 2019
HONDA NEW VARIO 110 eSP MINIMALIS TAMPIL MANIS
Thursday, September 13, 2018
Kawasaki Ninja R ala-ala Thailand
Sunday, September 2, 2018
Tampak dekat Yamaha Mio Fino Grande!
Salam Brapzzz... Halo brondes maaf kalo telat posting, bukan karena mimin males tapi karena kalo lagi ada bahan ya pasti sibuk. Mohon maklum karena ini blog kecil semua ane kerjain sendiri bagi pembaca setia bantu share, subscribe biar ngga ketinggalan post baru juga komen kalo ane ada salah karena mimin hanya manusia biasa. Gas langsung ke topik, dari kemarin kan mimin ngomongin motor sport melulu kalo ngga bebek super. Apa ngga bosen ente? Mungkin ada ladies yang nonton juga bosen, nah sekarang ane kasih bahasan motor matic yang iklannya mbak-mbak berhijab.
Lanjut keatas ada panel meter yang masih analog, Yamaha ingin bermain klasik disini sekaligus menekan biaya produksi. Namun di font dan papan panel meter seperti tampak mati atau monotone menurut ane, kalo ente gimana brondes? Kalau saja indikator bensin dan odometer digital akan lebih sinkron dengan Led headlightnya.
Di Livery, Mio Fino Grande bisa dibilang minimalis sampai ke pilihan warna-warna matte yang hanya ada 2 untuk tipe ini yaitu luxury red dan royal blue yang sekarang ini dibahas. Di body kanan-kiri ada emblem Mio Fino Grande yang berpadu antara stripping pada Mio & Grande serta emblem 3D Chrome pada Fino.
Pada kaki-kaki tersemat suspensi depan teleskopik, rem depan cakram dan velg ring 14 dibalut ban 80/80-14 pada ban depan dan 100/70-14 pada ban belakang dengan rem tromol. Disisi bekalang ada taillight yang masih bohlam, lebih bagus lagi kalau full led macam headlightnya. Masih disisi belakang rupanya ada warna dark grey metallic serta tertempel emblem logo Yamaha.